Mikrofon Shure PG ALTA

Mikrofon Shure PG ALTA
February 11, 2015 No comment

Produsen mikrofon legendaris Shure memperkenalkan Mikrofon Shure PG ALTA, keluarga baru dari mic kelas pemula yang memiliki desain ergonomis untuk pegguna profesional dengan anggaran terbatas.

Seri ini terdiri dari 14 model mikrofon ,termasuk untuk aplikasi vokal dan instrumen, paket drum kit, dan paket mic studio.Dirancang untuk panggung kecil , klinik musik dan sesi rekaman digital.
“Mikrofon Shure PG ALTA dirancang untuk semua soundman yang mencari kualitas suara, ketahanan dan penampilan. Mikrofon yang baru ini sangat praktis untuk digunakan dan membantu menghasilkan reproduksi suara yang mantap ” jelas Matt Engstrom, direktur kategori produk non nirkabel dari Shure. “Vokal atau instrumen, performa live atau didalam studio, format baru seperti mic side address PGA181 dan opsi mounting baru yang inovatif,Shure PG ALTA memiliki semua yang kamu butuhkan. Keseluruhan produk telah melewati proses pengetesan yang ketat seperti produk mic Shure lainnya ,untuk memastikan performa yang sempurna dari waktu ke waktu.”

Untuk pertama kainya dalam rentang harga ini, Shure mengembangkan sebuah mikrofon kondensor side address yakni PGA181 (estimasi harga $99) yang dibangun untuk reproduksi suara halus dari sumber suara. Cocok untuk berbagai aplikasi, termasuk musik akustik dan instrumen teramplifikasi, vokal dan latihan recording serta performa live.

Shure juga menawarkan mic kondensor goosenecks PGA98D untuk aplikasi drum dan PGA98H untuk alat musik tiup ,keduanya didesain dengan konstruksi yang kokoh dan pengaplikasian yang fleksibel.

Mikrofon Shure PG ALTA memiliki tiga opsi model paket mic drum dan studio kit :

  • PGADRUMKIT5 terdiri dari satu unit PGA52 untuk kick drum, tiga PGA56 dan satu unit PGA57,bersama dengan kelengkapan aksesoris seperti tiga buah mounting drum , lima set kabel XLR-XLR dan kotak penyimpanan.
  • PGADRUMKIT7 terdiri dari satu unit mic bass drum PGA52, tiga PGA56 , satu mic instrumen PGA57 dan dua buah PGA81 , kelengkapan aksesoris seperti tiga buah mount drum,tujuh set kabel XLR-XLR dan kotak penyimpanan turut disertakan.
  • PGASTUDIOKIT4 terdiri dari satu unit PGA52 , satu mic instrumen PGA57 ,dan dua buah mic side address PGA181, bersama dengan empat buah kabel XLR-XLR dan kotak penyimpanan.

Engstrom menambahkan , “Kami menggunakan teknologi terkini dalam teknik desain dan pembuatan mikrofon PG ALTA, para pengguna akan langsung merasakan keuntungan dari kualitas dan harga yang bersahabat.”

Berikut daftar model dan harga untuk mikrofon Shure PG ALTA :

  • PGA27 Mikrofon kondenser cardioid berdiafragma besar untuk aplikasi side address PGA27 ($199)
  • Mikrofon cardioid dinamik untuk vokal PGA48 ($39)
  • Mikrofon kick drum dinamik dengan pola cardioid PGA52 ($119)
  • Mikrofon snare drum dan tom dinamik berpola cardioid PGA56 ($69)
  • Mikrofon instrumen dinamik cardioid PGA57 ($59)
  • Mic vokal dinamik cardioid PGA58 ($59)
  • Mic instrumen kondenser cardioid PGA81 ($129)
  • Mic drum kondenser cardioid PGA98D ($129)
  • Mikrofon horn kondenser cardioid PGA98H-XLR/PGA98H-TQG ($129/$99)
  • Mic side address kondenser cardioid PGA181 ($99)
  • Mikrofon drum kit isi 5 PGADRUMKIT5 ($299)
  • Mikrofon drum kit isi 7 PGADRUMKIT7 ($499)
  • Paket mic PGASTUDIOKIT4 ($299)

Mikrofon Shure PG ALTA tersedia dalam berbagai pilihan kabel dan konektor. Kesemua model dapat dibeli tanpa kabel kecuali PGA27 yang telah dibekali dengan kabel XLR, PGA48 dan PGA58 tersedia dengan pilihan kabel XLR dan QTR.

Mikrofon Shure PG ALTA akan mulai tersedia di toko alat musik dan sound system profesional terdekat pada musim semi tahun ini.

Tagged : , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a Comment

error: Content is protected !!