Studiomaster meluncurkan Mixer Digital Studiomaster digiLiVE16R, sebuah kotak pencampuran audio kompak yg dioperasikan melalui perangkat iPad yg merupakan versi turunan dari konsep mixer hibrida digiLiVE16.
Studiomaster digiLiVE16R menyediakan fitur dan spesifikasi internal yg identik dengan saudaranya digiLiVE16, dan dapat dikontrol menggunakan perangkat iPad melalui jaringan data nirkabel WiFi. Mixer digital ini menyediakan konfigurasi 16 saluran masukan bersama 16 saluran bus dan saluran keluaran sebanyak 8 kanal. Pemrosesan sinyal audio digital DSP ditenagai oleh pemrosesan internal SHARC 40 bit generasi ke empat dengan algoritma yg mumpuni untuk fungsi penyelarasan EQ, dinamika dan FX.
Mixer audio digital ini juga memiliki saluran masukan mikrofon XLR, kemampuan konversi audio 24 bit/48 kHz Analog – Digital / Digital / Analog, dan sampai dengan delapan bus efek dengan suara reverb, delay,EQ 15 band dan modulasi. Kedelapan keluaran analog XLR “cerdas” dapat di tentukan.
Saluran keluaran audio juga dilengkapi dengan keluaran digital AES/EBU dan SPDIF. Sebuah antarmuka USB mendukung pemutaran dan perekaman audio,penyimpanan pengaturan dan pembaruan sistem.
Studiomaster juga turut memperkenalkan TOWER1216D, sebuah sistem speaker kolom aktif yg dapat dikontrol oleh perangkat iPad yg menawarkan sistem pencampuran audio digital yg didasari oleh sistem digiLiVE16R.
Studiomaster TOWER1216D menyediakan saluran masukan mikrofon XLR sebanyak 12 kanal, empat masukan baris, 16 bus internal termasuk delapan keluaran analog “cerdas” yg dapat ditentukan oleh pengguna (dua saluran internal untuk ke unit speaker dan enam keluaran lainnya pada saluran XLR). Yg juga termasuk didalamnya adalah algoritme penyelarasan EQ, dinamika dan FX.
Kesemua pengaturan pencampuran dikontrol secara remote dan dapat deprogram ulang menggunakan aplikasi pencampuran untuk iPad melalui jaringan nirkabel WiFi. Juga termasuk masukan dan keluaran digital AES/EBU dan SPDIF,serta dua portal USB untuk pemutar musik, perekaman dan media penyimpanan kerangka pengaturan.
Tersedia tiga pilihan konfigurasi speaker kolom array yakni 4 x 4 inci, 6 x 3 inci, dan 8 x 2 inci. Dua speaker subwoofer tambahan (1 x 12 inci dan 1 x 15 inci) juga turut tersedia, dengan sistem amplifikasi dan kontrol pemrosesan sinyal audio digital DSP yg telah tersemat didalamnya.
Mixer Digital Studiomaster digiLiVE16R dan sistem speaker aktif TOWER1216D sepertinya akan menjadi awal kebangkitan dari eksistensi perusahaan bila dilihat dari kekuatan konsep solusi sistem tata suara yg mereka kembangkan cukup ideal untuk mengisi ceruk pasar sound system profesional.