BASSBOSS mengumumkan peluncuran paket sound system 3 way Sublim8, sebuah sistem pengeras suara 3 arah baru dengan bentuk bergaya kolom ramping yang di rancang untuk aplikasi penerapan seperti pertunjukan DJ berjalan, pertunjukan musik live, rumah ibadah dan panggung hiburan.
“Sebuah speaker kolom harus kuat dan stabil, bertahan tanpa kompromi,” kata David Lee, pendiri dan perancang dari BASSBOSS. “Kami memberinya sebutan Column Crusher karena ia menetapkan ulang standar kinerja sebuah pengeras suara berjenis kolom, menyalurkan suara bass yang sebenarnya, daya keluaran, dan daya cakupan suara yang nyata. Ia dibangun untuk mendukung ide gagasan yang besar, performa yang tebal, dan pengalaman yang menggerakkan perasaan setiap pendengarnya.”
Ketimbang bergantung pada baris susunan yang terdiri dari komponen komponen penggerak berukuran kecil, BASSBOSS Sublim8 memanfaatkan sebuah desain 3 arah aktif dengan subwoofer 18 inci yang berjarak serangan ( tendangan ) jauh, penggerak bass tengah 8 inci ganda, dan sebuah penggerak kompresi frekuensi tinggi 3 inci. Dibangun dari bahan kayu lapis birch, kotak kabinet dirancang untuk menyediakan integritas akustik dan estetika yang dipercantik agar cocok untuk beragam jenis lingkungan pemakaian.
Dengan menaikkan bagian pengeras suara frekuensi menengah dan atas diatas pendengar, Sublim8 menjaga kejernihan dan kejelasan suara disepanjang ruangan. Sebaran cakupan suaranya yang terkontrol dirancang untuk menjamin konsistensi kinerja reproduksi suara dari depan sampai ke baris paling belakang dan dari sisi ke sisi.
Komponen transduser digerakkan oleh sistem amplifikasi audiop Kelas D 4,000-watt didalamnya (2,400 watt untuk LF, 800 watt untuk MF, 800 watt untuk HF) dan pemrosesan sinyal audio digital DSP. Catatan respon frekuensinya mulai dari 35 Hz–19 kHz, dengan tingkat keluaran tekanan suara puncak SPL 133 dB. Sebaran cakupan suaranya 120 derajat pada bidang horisontal dan 20 derajat pada bidang vertikal.
Sistem pengeras suara yang baru ini mendukung penerapan yang efisien, memungkinkan cukup satu orang pekerja saja dengan pengalaman pemasangan sound system yang minimal untuk mempersiapkan dan mengoperasikannya. Kereta dorong yang termasuk didalam paket penjualannya meringkas semua komponen menjadi satu, sementara desain kotak kabinetnya yang modular memungkinkan sistem untuk di dongakkan, dihubungkan dan dinaikkan ke posisi yang diinginkan. Sebuah titik dudukan dan colokan catu daya listrik utama yang tersedia memungkinkan sebuah lampu panggung untuk dipasang langsung ke atas speaker kolom, menghilangkan kebutuhan akan tiang eskternal tambahan dan rangka trussing. Ia mempunyai konus penggerak yang tahan air, lapisan dibelakang kisi kisi baja penutup panel depan yang hidrophobik, dan konektor daya yang tahan cuaca, membuatnya sangat cocok untuk acara acara didalam ruangan indoor dan outdoor.
Paket sound system 3 arah BASSBOSS Sublim8 tersedia dalam pilihan warna hitam atau putih dengan bandrol harga estimasi $9,900 atau setara dengan Rp 168 jutaan. Hubungi kami untuk konsultansi dan pemesanan.








