Rational Acoustics merilis versi terbaru dari Program Analisa Akustik Smaart v8 dan tersedia untuk kalian beli langsung lewat situs resmi perusahaan.
Smaart v8 menawarkan fungsi kontrol yg diperluas di keseluruhan lingkup piranti lunak sementara di saat yg sama menyediakan konfigurasi pengukuran ,kontrol dan penanganan data yg lebih mudah dan nyaman.
“Sejak peluncuran rilis perdana dari Smaart v7 pada tahun 2010 ,kami banyak belajar tentang fitur apa saja yg penting untuk para pengguna dalam melakukan pengukuran akustik suara diberbagai lingkup, dan bagaimana mereka mengintegrasikan Smaart kedalam alur kerja sound system mereka sehari hari,” jelas Jamie Anderson, CEO dari Rational Acoustics. “Sebagai sebuah industri, pelaku pro audio mutlak menggunakan perangkat analisis sebagai bagian dari alur kerja dan secara berkelanjutan terus mengembangkan cara baru yg lebih baik dalam mengimplementaikannya.
“Dengan Smaart v8, kami mampu keluar dari antarmuka pengguna grafis monoton yg memungkinkan pengguna menikmati pengalaman kontrol didalam keseluruhan fitur yg ada didalam program,” lanjutnya. “Pengguna akan mudah beradaptasi dan dapat memaksimalkan fitur fitur yg terdapat didalam program sesuai dengan aplikasi yg mereka butuhkan.”
Fitur yg baru terdiri dari :
- Konfigurasi pengukuran yg lebih intuitif dan mudah
- Antarmuka berbasis halaman
- Kemampuan multi jendela
- Bar kontrol yg dapat ditampilkan dan disembunyikan
- Tombol perintah berbasis sentuh yg ramah pengguna
- Meter pita untuk semua perangkat masukan
- Kontrol terintegrasi untuk Smaart I-O
- API kontrol remote dari Smaart ke Smaart
- Kinerja yg lebih baik pada sistem operasi yg terbaru
- Keamaan dan kestabilan yg ditingkatkan
- Mendukung tampilan berdefinisi tinggi
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fitur dan permintaan sistem dari Smaart v8 ,kalian dapat mengunjungi situs resminya.
Smaart v8 tersedia melalui toko online Rational Acoustics, agen penyalur ,distributor ,dealer atau toko sound system profesional resmi yg ditunjuk oleh Rational Acoustics.
Untuk 90 hari pertama sejak perilisan, lisensi baru Smaart v8 akan tersedia bagi pengguna Smaart v7 dengan harga $895 dan harga khusus akan diberikan bagi para pengguna Smaart v5, v6, v7 dan v7 Di.
Tambahannya , bagi kalian yg membeli Smaart v.7 setelah tanggal 31 Desember 2015 akan menerima lisensi Program Analisa Akustik Smaart v8 secara gratis.