Pabrikan sound system professional yang jarang terdengar namanya, Cohesion mengumumkan peluncuran dua model pengeras suara berjenis pasif yang dirancang untuk aplikasi pengisian area pendengar yaitu CF28 dan CF14 yang baru, bergabung bersama model CF24 dan CF10 yang lebih duluan meluncur – melengkapi baris produk speaker CF Series.
“Kami sangat senang kalau pengeras suara CF Series sekarang sudah komplit dan tersedia untuk aplikasi rental sound system, dan instalasi sistem tata suara aspirasional,” kata Jeff Rocha, direktur managing dari Cohesion. “Kami datang dari tradisi membuat produk pengeras suara untuk sistem tata suara tur, namun sekarang kami mencakup rentang yang lebih luas seperti acara acara spesial dan acara acara terdistribusi yang membutuhkan pilihan produk yang lebuh besar yang menawarkan kemampuan yang baru dan unik.
“Kami sudah mempunyai produk komprehensif yang bisa dianggap sebagai pilihan sistem pengeras suara primer utama untuk kebanyakan ruangan, namun kami mempunyai rentang opsi yang terbatas untuk melengkapi sistem tersebut untuk melengkapi desainnya,” lanjutnya. “Cohesion CF Series kini memberikan kita sekumpulan produk lengkap yang memungkinkan kita untuk melengkapi solusi untuk aplikasi tersebut.”
Cohesion CF24 yang merupakan model terkecil didalam baris produk seri ini, dirancang untuk dipasang rata dengan permukaan dinding di undakan anak tangga. Ia ringan, portabel dan mudah beradaptasi untuk beragam jenis aplikasi penerapan. Diskrit secara visual, dapat dilipat kedalam dan disekitar tiang rangka truss, rel atau dipasang diatas kaki mikrofon atau dengan sebuah dudukan braket yoke.
Disisi lain dari spektrum terdapat model 3 arah CF28, yang merupakan format terbesar didalam seri ini. Ia dilengkapi dengan dua buah komponen penggerak 8 inci dan sebuah corong MF/HF yang dapat diputar dibagian tengah kabinet. Awalnya ditujukan sebagai sebuah pengisi area depan yang berdaya keluaran tinggi, ia dapat digunakan sebagai pengeras suara utama didalam sebuah sistem tata suara terdistribusi atau sebagai pengisi area bawah balkon. Kelahirannya bangkit drai sebuah kebutuhan yang dikomunikasikan oleh para pelanggan setia kami didalam ranah sound system bertaraf tur yang menginginkan sebuah produk dengan ukuran dimensi yang mirip dengan speaker aktif Cohesion CP6+, namun dengan daya keluaran yang lebih besar untuk aplikasi khusus tertentu.
Cohesion CF14 dan CF10 memiliki ciri khas karakter suara dari monitor panggung Cohesion CM14. Kedua model ini dirancang untuk menawarkan arah direktivitas sebaran suara yang terkontrol dengan sebuah corong pemandu gelombang suara yang dapat diputar. Opsi dudukan instalasi yang terintegrasi memfasilitasi pemasangan dipermukaan dinding dan tiang speaker yang handal, bersama dengan opsi braket yoke atau U.
Sementara model CF14 sedikit merubah desain dari CM14 menjadi lebih besar, sedangkan CF10 menciutkan topologi ini untuk diisi oleh komponen transduser berukuran 10 inci. Komponen frekuensi tinggi yang ada didalam CF14 dan CF10 adalah sama, membantu berkontribusi terhadap penyuaraan yang konsisten diseluruh sistem tata suara.
“Cohesion CF Series memimpin pasar sound system professional dalam hal efisiensi biaya berbanding performa, menyalurkan kinerja audio yang tak tertandingi yang menyatu dengan mulus kedalam arsitektur yang sempit,” catat Gino Pellicano, kepala insinyur aplikasi integrasi. “Ini adalah pemenang yang tak terbantahkan didalam kategori ini, menawarkan kombinasi yang tak terkalahkan dari kualitas dan nilai manfaat.”
Speaker sound system Cohesion CF Series, bersama dengan speaker line array CO Series serta baris speaker subwoofer dan monitor panggung, tersedia untuk rental sewa sound system dan proyek integrasi professional audio secara eksklusif lewat jaringan penjualan Clair Global. Salam