Pabrikan sound system profesional asal Italia ,K-array yg rencananya akan meluncurkan 17 jenis produk Speaker Sound System K-Array yg baru pada tahun 2015 ini telah mencapai kesuksesannya dengan lahirnya tiga produk baru yg sekarang masih dalam tahap produksi ,terdiri dari Subwoofer KU26, elemen bass line array KU44dan power amplifier KA14.
Subwoofer K-Array KU26 dirancang sebagai pelengkap dari sistem speaker Lyzard, Vyper dan Tornado milik perusahaan. Beroperasi di rentang frekuensi 45 Hz sampai 300 Hz, dan dilindungi secara elektronik.
K-Array KU26 memanfaatkan sebuah transduser berukuran 6 nci bermagnet neodymium dan sebuah radiator pasif 6 inci yg dirancang untuk menghasilkan suara ekskursi linear yg maksimal dan sisa suara noise yg minimum.
Transduser neodymium dilengkapi dengan sebuah kumparan suara ganda (16 ohm + 16 ohm) yg dapat diatur beban impedansinya. Pengguna juga dapat mengkombinasikan sampai dengan delapan unit KU26 unit menggunakan satu saluran amplifier K-array KA84.
Elemen bass line array KU44 hadir melengkapi model speaker mid high berteknologi Slim Array milik perusahaan yg menyediakan respon frekuensi penuh dari sistem tata suara yg berprofil sederhana. Rentang frekuensi tercatat pada angka 50 Hz sampai 150 Hz.
K-Array KU44 menggunakan transduser ganda 4 inci bermagnet neodymium yg berpasangan dengan radiator pasif ganda 4 inci. Dan pengguna juga dapat memiih antara dua pengaturan nilai beban impedansi yg berbeda (8 ohm atau 32 ohm). Pada beban impedansi 32 ohm, sebanyak delapan unit KU44 dapat ditenagai melalui satu saluran amplifikasi dari power seri KA.
Kabinet keseluruhannya terbuat dari material baja, membuatnya tahan walaupun digunakan di luar ruangan dalam berbagai kondisi cuaca. Berbagai perangkat aksesoris tambahan menyediakan opsi pemasangan baik untuk instalasi sound system permanen dan portabel.
Power amplifier KA14 juga dibekali kemampuan pencampuran dan pemrosesan audio, produk ini didesain untuk aplikasi sound system skala kecil yg tidak membutuhkan daya yg terlalu besar. Menawarkan empat saluran keluaran mandiri dan dapat dikonfigurasi (4 x 300 watt pada beban impedansi 4 ohm).
Pemrosesan sinyal audio digital DSP terintegrasi terdiri dari EQ, matriks, level, delay dan sebuah limiter. Sekumpulan preset menyediakan konfigurasi dasar untuk beberapa kombinasi speaker Lyzard, Vyper, Tornado dan Rumble.
Kesemua fungsi DSP dapat ciakses secara remote melalui perangkat lunak K-framework via koneksi USB. Gitur yg juga dimasukkan kedalam amlifier KA adalah limiter optikal yg bekerjasama dengan perlindungan panas yg berlebihan, kelebihan arus daya dan hubungan arus pendek sirkuit.
Sebuah layar sentuh intuitif pada bagian panel depan unit menyediakan akses ke fungsi dasar untuk persiapan dan koreksi yg cepat,mudah dan nyaman. Bagian masukan sinyal terdiri dari konektor XLR dan RCA.Paket berukuran 2RU dibungkus dalam sebuah sasis berbahan aluminum ringan dan datang dengan kuping rak yg dapat dilepas.
Speaker Sound System K-Array yg baru ini meneruskan tradisi perusahaan dalam merancang dan membangun sistem tata suara yg inovatif dan bernilai tinggi.