Speaker Subwoofer Aktif Meyer Sound 2100-LFC

Speaker Subwoofer Aktif Meyer Sound 2100-LFC
February 01, 2023 No comment

Meyer Sound telah mengumumkan elemen kontrol frekuensi rendah 2100-LFC dengan komponen penggerak 21 inci yang dirancang untuk memperpanjang performa frekuensi rendah dari sound system line array format besar PANTHER serta keseluruhan produk pengeras suara line array milik perusahaan, dan akan resmi diperkenalkan pada acara ISE 2023 yang akan datang di Barcelona (balai 5, tenda #5F100).

Spesifiknya, subwoofer ini memadukan sebuah sistem amplifikasi audio Kelas D baru dengan sebuah penggerak 21 inci rancangan baru dengan 4 buah kumparan voice koil. Respon frekuensi tercatat mulai dari 30 sampai 125 Hz, dengan sebuah kabinet yang lebih ramping (30 cm) dan 20 persen lebih ringan ketimbang subwoofer 1100-LFC.

“Meyer Sound 2100-LFC berbagi inti filosofi desain yang sama dengan line array PANTHER,” kata manajer prosuk senior Meyer Sound, Andy Davies. “Dengan  kami memiliki tujuan yang sama dengan membuatnya menjadi kabinet aktif yang lebih ringan dan lebih ramping dengan semua kinerja yang diharapkan oleh industri sound system professional selagi membawanya ke pangsa pasar dengan biaya awal yang lebih rendah dibanding generasi sebelumnya. Dengan PANTHER dan 2100-LFC kini kami telah mempunyai sebuah solusi sistem tata suara yang lengkap untuk reproduksi suara yang berdaya imbas tinggi dalam aplikasi sound portabel skala besar dan instalasi audio permanen yang sesuai dengan kinerja dan nilai anggaran yang dibutuhkan oleh industri saat ini.”

Tim penginsinyuran Meyer Sound membangunnya dari pengalaman yang didapat dari penggerak 18 inci berkoil ganda yang ada didalam model 900-LFC, kali ini naik menjadi 4 buah voice koilSpeaker  Sistem amplifikasi Kelas D baru yang baru tercatat mampu menyalurkan daya berkelanjutan maksimum sebesar 1200 watt dengan daya puncak 8000 watt.

“Sama seperti semua pengeras suara sub bass yang menghasilkan level yang sangat tinggi selama berjam jam pemakaian, magnet dan kumparan suara voice koil bisa menjadi sangat panas dan akan mempengaruhi linearitas dari keluaran,” catat Davies. “Namun sejak kami memiliki daya AC on board, kami dapat menginsinyurkan sebuah sistem pendinginan tidak hanya untuk bagian amplifier namun juga untuk magnet dan voice coil. Jadi, keluaran dari 2100-LFC tetap menjaga respon yang linear betapapun kerasnya kalian geber.”

Seperti subwoofer 1100-LFC, model 2100-LFC memiliki perangkat suspensi gantung yang simetris, memungkinkan kalian untuk mencampur orientasi depan dan belakang dalam sebuah susunan kardioid array. Namun, profil kabinet yang semakin ramping dari 2100-LFC memungkinkannya untuk dimuat lebih efisien kedalam mobil truk, dengan 3 tumpuk ke atas yang cocok dengan mobil semi trailer di USA atau Eropa. “Tumpukannya sedikit lebih tinggi ketimbang model lainnya didalam keluarga produk LFC, namun biasanya itu adalah ruang kosong atas yang tidak terpakai,”kata Davies. “Secara keseluruhan, ini jauh lebih efisien untuk dimuat di truk, ini secara dramatis mengurangi biaya logistik dalam sebuah tur.”

Spesifikasi awal untuk elemen kontrol frekuensi rendah 2100-LFC tercatat memiliki ukuran lebar 42 inci  (107 cm), tinggi 24 inci (61 cm) dan kedalaman 26.5 inci (67 cm). Kabinet terbuat dari kayu birch multiplek dengan sentuhan akhir bertekstur. Kisi kisi pelindung panel depan terbuat dari baja berlapis bubuk.

subwoofer-21-inci-meyer-2100-lfc

Meyer Sound 2100-LFC juga memanfaatkan modul masukan ganda standar yang sama dengan PANTHER, menawarkan fitur Milan AVB titik akhir untuk audio digital dan telemetri pemantauan, plus sebuah masukan analog untuk kompatibilitas balik dengan sistem yang sudah ada. Pemantauan dan konektivitas sistem ditangani oleh paket piranti lunak Meyer Sound Nebra. 2100-LFC juga diuntungkan dengan integrasi fungsionalitas didalam prosesor seri Galileo seri GALAXY. Semua koneksi yang ada pada modul — jaringan, daya listrik AC, dan masukan analog XLR — lewat konektor Neutrik TOP (True Outdoor Protection) dengan nilai perlindungan IP55 terhadap debu dan air, membuat ketahanan cuaca menjadi sebuah fitur standar.

Tim yang bertanggung jawab untuk perancangan, spesifikasi dan pengetesan subwoofer aktif 2100-LFC dipimpin oleh direktur penginsinyuran divisi Acoustical & Mechanical, Katharine Murphy Khulusi. Pemesanan dapat dilakukan segera, dengan pengapalan pertama dijadwalkan dimulai pada kuartal ke 2 tahun 2023 ini.

Tagged : , ,

Leave a Comment

error: Content is protected !!