Speaker Sound System HK Audio LUCAS NANO

Speaker Sound System HK Audio LUCAS NANO
December 16, 2017 No comment

HK Audio memperkenalkan generasi terbaru dari keluarga produk Speaker Sound System HK Audio LUCAS NANO ,sebuah sistem tata suara portabel berkinerja tinggi yg baru untuk tahun 2017 , terdiri dari model LUCAS NANO 302, LUCAS NANO 305 FX dan LUCAS NANO 605 FX, bergabung dengan model 608i dan 602 yg terlebih dahulu ada.

Sistem speaker HK Audio LUCAS NANO yg memenangkan penghargaan adalah salah satu sound system portabel aktif yg dapat dibawa dengan satu tangan , kini tersedia dalam 5 pilihan. Rentang yg luas ini artinya pengguna diberikan pilihan fitur dan opsi dari sebuah sistem NANO yg sesuai dengan kebutuhan aplikasi mereka.

Semuanya dibuat dalam format bentuk klasik LUCAS NANO yg khas , performa audio yg menakjubkan dalam sebuah paket yg kompak dan sangat ringan. Setiap dari sistem tata suara LUCAS NANO menyertakan sebuah subwoofer aktif yg menyalurkan dentuman bass yg besar. Unit subwoofer mentenagai kedua satelit yg ketika sedang tidak digunakan dapat disimpan didalam badan subwoofer itu sendiri.

Keluarga produk sound system HK Audio LUCAS NANO sangat mudah dipersiapkan dan dioperasikan dalam skala yg diperbesar atau diperkecil , dua set dapat kalian gabungkan untuk mendapatkan konfigurasi stereo.

HK Audio LUCAS NANO 608i dibekali fitur 8 saluran masukan yg dikontrol lewat sebuah sistem mixer digital atau menggunakan aplikasi lewat perangkat iPad yg memberikan akses fitur tambahan seperti penyelarasan EQ dan kompresor. Dengan jumlah slauran masukan audio yg cukup untuk keseluruhan anggota band, dan fitur tambahan seperti koneksi nirkabel Bluetooth , HK Audio LUCAS NANO 608i adalah sebuah sound system portabel yg ideal untuk berbagai situasi lingkungan penggunaan dan dapat dikontrol secara nirkabel diposisi manapun didalam area.

HK Audio LUCAS NANO 605 FX adalah sebuah sistem tata suara multifungsi , ideal untuk aplikasi mulai dari musisi ,band sampai pemain DJ atau pembicara publik. Dilengkapi dengan 5 saluran masukan, efek reverb dan pemutaran berkas audio melalui koneksi Bluetooth, LUCAS NANO 605FX siap untuk menangani setiap kebutuhan sound system skala kecil.

Bagi kalian yg ingin menggunakan konsol mixer eksternal , HK Audio LUCAS NANO 602 sempurna untuk kebutuhan kalian. Antarmuka pengguna yg simpel dan sebuah masukan stereo membuatnya ringkas dan ideal untuk dipersiapkan sebagai sebuah sistem stereo dengan menambahkan satu sistem lagi.

Yg terakhir adalah LUCAS NANO 305 FX dan 302 yg lebih kecil dalam format ukuran, daya dan bobot dibandingkan dengan model 605FX dan 602, namun dilengkapi dengan opsi jumlah masukan dan fitur yg sama. Sangat praktis untuk dibawa bawa dan di persiapkan , 305FX dan 302 dirancang sebagai pilihan yg tepat untuk para penggemar audio yg mencari sebuah sistem speaker yg suaranya bagus.

Speaker Sound System HK Audio LUCAS NANO model 608i, 602 dan 302 akan segera tersedia dalam waktu dekat ,sedangkan model 305 FX dan 605 FX akan menyusul pada akhir bulan November 2017. Untuk informasi lebih lanjut dan konsultasi serta penawaran , silahkan menghubungi bagian penjualan kami lewat kontak yg tersedia.

Tagged : , , , ,

Leave a Comment

error: Content is protected !!