Speaker Sound System JBL Profesional Seri Intellivox 380

Speaker Sound System JBL Profesional Seri Intellivox 380
December 21, 2014 No comment

Pabrik sound system JBL Profesional sedang sibuk mengembangkan produk speaker keluarga Intellivox.Hasilnya adalah lahirnya Speaker Sound System JBL Profesional Seri Intellivox 380 yg baru. Terdiri dari model DC380, DS380 dan DSX380 yg dirancang spesifik untuk kebutuhan sistem tata suara dalam sebuah ruang yg rumit dari segi akustik dan kebutuhan akan fungsi kontrol dari arah dispersi suara , membuatnya ideal untuk diaplikasikan didalam lingkup dimana kejelasan adan akurasi suara menjadi prioritas.

“Speaker JBL Profesional Intellivox Seri 380 didesain untuk mengisi kekosongan antara seri Intellivox 280 dan 430, menawarkan kombinasi kemampuan antara kontrol dan segi ukuran yg sangat kompak untuk memenuhi setiap dari kebutuhan penggunanya,” ucap Rick Kamlet,manajer senior divisi audio komersil dari JBL Professional. “Dua dari model di seri 380 dibekali dengan teknologi rumit pembentuk pola tembakan suara yg dinamai DDS,dan kesemua model speaker tersebut memberikan resolusi yg sangat presisi dari setiap pola sebaran suara yg arahnya dapat di kontrol.”

Produk andalan dari JBL Pro seri Intellivox 380 adalah model DSX380, yang mana telah memiliki fitur Pembentuk Beam suara DDS. Tekologi canggih ini membentuk pola cakupan suara untuk selanjutnya disesuaikan dengan kondisi area pendengar yang terbagi bagi menjadi beberapa area, sementara tetap menyediakan keluaran SPL yg konsisten namun juga respon frekuensi yg konsisten keseluruh area pendengar.

Sebagai tambahan untuk kemampuan speaker ini dalam mereproduksi suara yg jernih dan jelas,speaker DSX380 juga dilengkapi dengan peningkatan bandwidth dibagian frekuensi tinggi, jadi speaker ini bisa diintegrasikan khususnya bersama dengan uit subwoofer frekuensi rendah.Pengeras suara DS380 juga mempunyai fitur DDS Pembentuk Beam dengan daya akustik array yang lebih panjang ( jauh ).

JBL_Intellivox-380JBL Pro Intellivox DC380 menawarkan teknologi pengarah kontrol pola suara DDC parametrik yang ideak untuk aplikasi pidato atau bicara terutama didalam ruangan yang tidak terlalu rumit akustiknya. Kedua Sudut Buka dan Sudut Tembak dapat disesuaikan per 0.1 derajat naik. Kemampuan ini menjadikan speaker ini menjadi sistem “steerable array” yang paling presisi dipasar pro audio saat ini,membuat speaker ini dapat dengan mudah menyesuaikan arah dan cakupan suara yang dibutuhkan oleh sebuah ruangan ,baik bagi performa langsung ataupun bergema.

Jangkauan tipikal dari speaker seri 380 ini adalah sejauh 45 meter atau sekitar 150 kaki. Konsumsi daya diam sangat rendah yakni 0.5A @ 115V, hal ini jelas meringankan beban biaya bagi para pemilik fasilitas seperti auditorium,bandara udara,ruang rapat,rumah ibadah dan area publik lainnya.

Semua unit Speaker Sound System JBL Profesional Seri Intellivox 380 dilengkapi dengan power amplifier dan modul DSP 16 saluran dan delapan pengaturan pabrik yang dapat dipanggil atau dikunci untuk keamanan pengoperasian. Duah buah masukan audio juga turut disertakan masing masing dengan EQ parametrik 4-band,kontrol volume dan waktu delay. Pemrosesan output difasilitasi oleh EQ parametrik 8-band, kontrol volume dan waktu selay. Sebuah mikrofon untuk mendeteksi suara ambiens dan perangkat lunak juga telah dipasang didalamnya,untuk memberikan fungsi pemantauan kinerja untuk memaksimalkan kinerja .

Dengan bentuk fisik speaker yg diklaim palig kecil dan ramping yg ada di pasaran profesional audio saat ini,Speaker Sound System JBL Profesional Intellivox Seri 380 sangat mudah untuk di instal dan tampilan yg tidak mengganggu estetika ruangan.

Tagged : , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a Comment

error: Content is protected !!